Tuesday, September 18, 2018

7 Tempat Wisata Yang Wajib Dikunjungi Ketika Di Bandung

Bandung adalah salah satu kota yang jadi destinasi masyarakat. Tidak cuma kota metropolitan terbesar di Provinsi Jawa Barat, Tempat wisata di Bandung juga jadi ikon di mata masyarakat.
Dengan wisata alamnya yang identik dengan kontur pegunungan yang sejuk serta pemandangan yang spektakuler, tempat wisata di Bandung tak habis-habis untuk dijelajahi.
Berikut beberapa Tempat Wisata di Bandung yang wajib kalian kunjungi :

1. Kawah Putih Ciwidey


Image result for kawah putih ciwidey


Kawah Putih terletak di Ciwidey, sebuah daerah di sebelah selatan Bandung. Berjarak sekitar 50 KM dari pusat kota Bandung, Kawah Putih dapat dicapai dengan mudah karena sudah ada jalan yang memadai untuk pengendara kendaraan pribadi, serta tersedia juga kendaraan umum bagi mereka yang tidak membawa kendaraan pribadi.
Kawah Putih menawarkan sebuah pengalaman menikmati tempat wisata alam di Bandung yang tiada duanya. Dengan udara yang dingin dilengkapi dengan pemandangan kawah bertanah putih, Kawah Putih Ciwidey tidak akan mengecewakan pengunjungnya. Selain itu, warna air yang ada di Kawah Putih juga dapat berubah-ubah seiring dengan perubahan cuaca dan suhu. Suasana unik juga dapat tercipta dari ketebalan kabut yang berubah-ubah setiap beberapa menit.
2. Dusun Bambu
Image result for Dusun Bambu di bandung
Jika Anda hendak berwisata bersama keluarga dan anak-anak, maka Anda dapat memilih dusun bambu sebagai salah satu pilihan terbaik. Ini merupakan salah satu destinasi wisata Bandung yang wajib Anda kunjungi. Dengan tema back to nature, Anda akan menikmati objek wisata bernuansa alam yang angat sejuk untuk di nikmati. Selain itu, terdapat beberapa pilihan wisata, seperti villa, taman bermain hingga beberapa restaurant yang menyajikan berbagai menu khas bandung. 

3. Sanghyang Heuleut
Related image

Sanghyang heuleut merupakan salah satu wisata bandung yang masih baru dan tidak banyak di jamah oleh masyarakat. Objek wisata ini merupakan sebuah danau kecil yang masih asri dan bening, sehingga sangat sejuk untuk di pandang dan di nikmati. Selain masih asri, tempat ini cenderung menyempil dari hiruk-pikuk masyarakat sehingga akan memberikan ketenangan untuk Anda dan keluarga. Jika ingin berkunjung di sini, Anda tinggal menuju ke kecamatan Rajamandala Kulon, Cipatat, Bandung Barat.

4. Farm House
Image result for Farm House di bandung
Jika Anda ingin berkunjung ke tempat wisata dengan nuansa yang modern, maka Farm House dapat menjadi salah satu pilihan. Ini merupakan salah satu wisata Bandung yang siap memanjakan Anda sekalian. Objek wisata ini merupakan destinasi baru di Bandung yang siap memperbaharui nuansa liburan Anda bersama keluarga. Di tempat wisata ini, Anda dapat menyaksikan beberapa atraksi menarik dan beberapa peternakan besar dengan nuansa khas Eropa. Tentu, ada beberapa spot berfoto yang dapat Anda gunakan untuk menyimpan kenangan liburan Anda disini. Objek ini terletak di Lembang.

 5. The Lodge Maribaya



Image result for The Lodge Maribaya di bandung


The Lodge Maribaya adalah tempat wisata di Bandung dengan pemandangan hutan pinus, lengkap dengan kegiatan menantang seperti sepeda tali, serta flying fox. Di tempat ini juga terdapat lokasi perkemahan glamping.
Maribaya juga lokasi dari beberapa kawasan seperti Taman Bunga Begonia yang merupakan kebun bunga, serta De Ranch yang merupakan wahana naik kuda dengan pemandangan menarik.

6. Gunung Tangkuban Perahu

Related image

Gunung ini merupakan destinasi wisata terfavorit yang ada di Kota Bandung. Gunung Tangkupan Perahu yang berada di Bandung Barat ini sangat terkenal dengan legenda Sangkuriang, seorang anak laki – laki yang jatuh cinta pada ibunya snediri yaitu Dayang Sumbi.
Keunikan yang di miliki oleh gunung ini adalah bentuk puncak gunung yang seperti perahu terbalik, dan di yakini ini adalah hasil perbuatan Sangkuriang. Meskipun masih tergolong gunung berapi aktif, tidak sedikit wisatawan yang rela naik ke puncak gunung Tangkuban Perahu untuk sekedar berfoto dan menikmati pemandangan.
7.  Rumah Strawberry
Related image
Mendengar dari nama obyek wisatanya saja kita sudah bisa menebak jika di sini terdapat strawberry dalam jumlah yang banyak sehingga di sebut sebagai Rumah Strawberry. Sebenarnya rumah straeberry ini merupakan perpaduan antara konsep taman rekreasi yang berupa perkebunan strawberry yang sangat luas, resto, hingga penginapan.
Di dalam kebun strawberry ini Anda bisa merasakan bagaimana merawat strawberry hingga memetiknya langsung dari pohonnya. Ketika anda di sini jangan lupa untk membawa kamera untuk mengabadikan moment di Rumah Strawberry yang memiliki pemandangan yang sangat unik.




No comments:

Post a Comment